salam blog

Minggu, 13 September 2015

Inspirasi


   Menjadi Sosok yang Menginspirasi Siswa

SMP NEGERI 4 PURWANEGARA
Inspirasi merupakan kata yang paling tepat bagi sesuatu yang dapat mempertahankan motivasi dalam jangka waktu yang sangat panjang. Seseorang yang terinspirasi oleh sesuatu, misalnya setelah menonton sebuah film, untuk mencapai tujuan atau keinginan tertentu akan memiliki semangat yang sangat kuat untuk mewujudkan keinginan tersebut.

Dalam pembelajaran, guru yang dapat menjadi inspirasi bagi siswa-siswanya akan memberikan daya dorong intrinsik bagi mereka untuk belajar. Selain itu, dorongan tersebut akan tetap bertahan dalam ingatan anak bahkan sampai mereka dewasa. Guru yang dapat menjadi inspirasi akan menjadi pelita hidup mereka. Mungkin banyak diantara kalian yang masih mengingat satu atau dua guru setelah puluhan tahun berlalu karena perilaku atau karakter mereka yang mengagumkan, sehingga kalian sangat ingin menjadi seperti itu. Demikianlah kekuatan dari inspirasi.

KEGIATAN KBM
Muin (2010) menjaelaskan bahwa karakter guru yang dapat menginspirasi terutama dari 4 kriteria berikut:
  1. seorang yang terus belajar
  2. kompeten
  3. spiritualis
  4. kreatif
Dalam kenyataan sehari-hari, pengalaman kita mungkin bervariasi seribu satu jenis karakter dan perilaku guru yang membuat kita tetap mengidolakan dan menjadikan mereka sebagai salah satu acuan hidup kita hingga saat ini. Sepertinya ada baiknya jika kita berbagai mengenai karakter atau perilaku guru yang masih tetap kita kagumi hingga saat ini. Mudah-mudahan kita bisa saling belajar, terus belajar dan saling menginspirasi. Di ambil dari menjadi-sosok-yang-menginspirasi-siswa.

KEGIATAN EKSTRAKURIKULER VOLLEY BALL
Komentar 
Karakter dan perilaku guru yang membuat saya tetap mengidolakan dan menjadikan beliau sebagai salah satu acuan hidup saya hingga saat ini adalah guru olahraga sewaktu saya SMP. Beliau sudah mangajarkan saya arti keikhlasan dalam melakukan sesuatu. Salah satu contohnya adalah ketika ada famili dari siswa/siswi yang meninggal, beliau selalu menyempatkan diri untuk tahlil, padahal rumah beliau cukup jauh. Beliau juga guru yang spiritual. Inilah yang membuat saya termotivasi untuk selalu belajar dengan ikhlas.
Beliau adalah guru inspiratif yang mampu membuat saya termotivasi untuk mencontoh karakter dan perilaku beliau. Beliau tetap terus belajar mengenai materi pelajaran maupun praktik olahraga dengan baik dan beliau juga kompeten dalam bidang olahraga, misalnya main voli, sepak bola, sepak takraw, badminton, renang dan lain sebagainya. Beliau juga kreatif dalam mengajar maupun melakukan praktik olahraga, sehingga apabila beliau yang mengajar di kelas maupun di lapangan, saya dan siswa/siswi yang lainnya selalu semangat untuk belajar kreatif di bidang olahraga.

Menurut pengalaman saya selama belajar disekolah, saya kagum pada salah satu guru Kimia waktu SMA, dan saya merasa termotivasi untuk selalu belajar kimia sehingga waktu itu saya selalu giat dalam belajar kimia. Menurut saya beliau merupakan sosok guru yang sukses dalam memotivasi siswa, karena beliau sangat kreatif dan inspiratif dalam mengajar. walaupun kimia itu adalah salah satu mata pelajaran tersulit dalam pelajaran IPA, namun dengan cara mengajar dan metode yang digunakan oleh beliau semua teman-teman merasa lebih mudah dan menyukai pelajaran kimia. beliau adalah guru yang sangat humoris, namun dengan sifatnya yang humoris itu tidak membuat siswanya lenyap dalam kelucuannya itu namun beliau tetap mampu membuat siswanya paham terhadap materi yang disampaikan. beliau selalu mengadakan quiz dengan waktu yang sudah ditentukan disetiap akhir pertemuan, dan menurut saya itu adalah metode yang cukup bagus untuk mengetahui sejauh mana pemahaman siswa.
Beliau juga merupakan salah satu guru yang selalu belajar, sehingga beliau sangat menguasai semua materi kimia dan dapat menjelaskan dengan baik pada siswa-siswanya. beliau juga sangat telaten jika ada siswanya yang konsultasi mengenai materi yang belum dipahami. oleh sebab itu saya merasa sangat termotivasi untuk selalu belajar khususnya pelajaran kimia.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar